Menjadi seorang creativepreneur gak semudah yang dibayangkan. Ada banyak hal yang harus dipersiapkan.
Bahkan hal ini diakui oleh Putri Tanjung, seorang pebisnis kreatif muda yang berhasil sukses mendirikan bisnis sejak usia 15 tahun.
Putri Tanjung juga beberapa kali membagikan resep suksesnya di internet, seperti berikut ini.
1. Menjalin Relasi Sebanyak Mungkin
Relasi atau networking memiliki peran yang besar kalau kamu ingin menjadi seorang creativepreneur. Dengan memperbanyak relasi, kamu bisa berbagi ilmu bahkan mempromosikan bisnismu kepada orang lain.
2. Pintar Melihat Peluang
Salah satu kunci kesuksesan adalah pintar melihat peluang. Nah, kamu pun perlu berpikir kritis dan melihat apa yang orang lain butuhkan. Dalam hal ini, kamu juga perlu meriset target pasar yang hendak kamu bidik agar bisnismu makin matang.
3. Optimis
Jalan tidak selalu mulus, oleh karena itu kamu harus siap dengan segala kemungkinan yang ada termasuk kegagalan. Namun bukan berarti kamu harus menyerah begitu saja. Kamu perlu memiliki sikap optimis agar bisa bangkit dari kegagalan.
4. Terus Belajar
Jangan pernah puas dengan segala sesuatu yang sudah kamu capai. Nah, kamu harus terus belajar dan mengeksplor hal-hal baru.
5. Punya Financial Planning yang Baik
Selanjutnya, kamu harus pintar mengatur keuangan dengan baik. Pasalnya, mengatur keuangan juga termasuk ke dalam hal penting saat kamu ingin menjadi seorang creativepreneur yang sukses.