tips produktif saat ramadhan

5 Tips Produktif di Bulan Ramadhan Terutama Saat Pagi Hari


Mincheck kali ini bahas tips produktif di bulan ramadhan khususnya saat pagi hari. Kira-kira kenapa ya harus di pagi hari?

Sebenarnya kamu bisa melakukan kegiatan produktif kapan saja, namun pagi hari merupakan waktu yang paling esensial. Kalau kamu penasaran kenapa pagi menjadi waktu yang penting untuk melakukan suatu kegiatan produktif, simak ulasan mengenai tips produktif di bulan ramadhan khususnya saat pagi hari berikut untuk temukan jawabannya, ya!

Mengapa Harus Berkegiatan di Pagi Hari?

Bangun pagi merupakan salah satu gaya hidup yang mempunyai banyak manfaat. Tak hanya baik untuk kesehatan fisik tetapi kesehatan mental juga. Seseorang bisa dikatakan bangun pagi ketika keadaan langit masih belum terlalu terang dan udara masih sejuk dan segar, yang diperkirakan antara pukul 03.30 sampai 06.00 pagi.

Saat bangun lebih pagi maka otomatis kamu mempunyai waktu yang banyak. Waktu ini bisa kamu manfaat untuk melakukan kegiatan produktif. Kenapa demikian? 

Dilansir dari sebuah studi yang berjudul Using Wake-Up Tasks for Morning Behavior Change: Development and Usability Study tahun 2022, bangun pagi hari akan berdampak pada produktivitas di hari tersebut.

Jadi, berkegiatan saat pagi hari terkhusus di bulan Ramadhan, selain bisa membuatmu lebih produktif juga bisa mengubah kebiasaanmu menjadi lebih baik. 

Baca juga: 5 Tips Agar Target Ramadhan Kamu Lebih Optimal

Manfaat Melakukan Kegiatan Produktif di Pagi Hari

Setelah mengetahui alasan mengapa harus berkegiatan di pagi hari terkhusus di bulan Ramadhan, saatnya kamu tahu manfaat dari kegiatan produktif yang kamu lakukan di pagi hari. Lalu apa saja manfaatnya? Simak penjelasan berikut!

1. Awal yang Baik untuk Memulai Hari

Bayangkan jika kamu bangun kesiangan, selain membuat mood berantakan kamu juga pasti dalam keadaan belum siap dalam melakukan kegiatan karena tidak punya cukup waktu. Nah jika bangun lebih awal,  justru kamu tidak perlu khawatir atau tergesa-gesa apalagi untuk yang mempunyai kegiatan di pagi hari seperti bekerja atau sekolah. 

Salah satu manfaat bangun pagi yaitu bisa membangkitkan energi positif dan mempunyai lebih banyak waktu untuk mempersiapkan segala kebutuhan yang kamu perlukan untuk menjalankan aktivitas di hari tersebut.

2. Suasana Hati Lebih Bahagia

Bangun terlambat tentu akan merusak perasaan kamu. Mulai dari rasa kesal dan menyalahi diri sendiri karena tidak disiplin dengan waktu.

Jika kamu mempunyai manajemen waktu yang baik dan rutin bangun pagi, maka secara tidak langsung kamu juga menjadi pribadi yang lebih bahagia. Hal ini karena kamu tidak akan overthinking bagaimana kegiatanmu kamu berjalan di hari tersebut karena kamu sudah mempersiapkannya secara optimal.

3. Lebih Produktif

Saat kamu bangun pagi berarti kamu memiliki waktu yang lebih banyak untuk melakukan suatu aktivitas di hari tersebut. Dengan bangun pagi kamu bisa merencanakan waktu lebih efektif dan membuat kamu lebih produktif. 

4. Badan Lebih Sehat

Waktu istirahat yang cukup mempengaruhi kapan kita bisa bangun. Tubuh kamu bisa lebih segar dan bugar karena kamu menghirup udara yang segar di pagi hari dan membuat tubuh kamu lebih rileks dan siap untuk menjalani hari sekalipun hari tersebut adalah sangat padat. Saat bangun pagi juga kamu bisa memanfaatkan waktu tersebut untuk melakukan olahraga ringan atau peregangan agar tubuh lebih sehat.

5. Baik Untuk Kesehatan Mental 

Selain memberikan efek positif kepada tubuh bangun pagi juga mempunyai manfaat untuk membuat kesehatan mental lebih baik. Saat kamu bangun pagi maka kamu akan menjadi pribadi yang lebih positif karena tidak usah khawatir akan terburu-buru ataupun tidak siap dalam menjalani hari karena masalah manajemen waktu yang buruk.

Baca juga: Self Improvement yang Dapat Dilakukan untuk Menjadikan Harimu Menyenangkan

Contoh Morning Routine atau Kegiatan Produktif di Bulan Ramadhan Saat Pagi Hari

Agar dapat memulai hari yang baik, kamu perlu melakukan kegiatan produktif di pagi harinya apalagi saat bulan Ramadhan. Kegiatan yang kamu lakukan di pagi hari, tentunya akan berdampak bagaimana kamu akan menjalani hari.

Berikut kegiatan produktif di bulan Ramadhan khususnya saat pagi agar harimu lebih berkualitas:

1. Shalat Subuh Berjamaah

Kegiatan produktif di bulan Ramadhan yang bisa kamu lakukan setelah sahur yaitu melaksanakan shalat subuh berjamaah di masjid. Dengan melaksanakannya, kamu akan mendapat energi positif untuk memulai hari.

Selain itu, dengan melaksanakan shalat secara berjamaah juga bisa meningkatkan hubungan sosial kamu dengan para jemaah yang ada di masjid tersebut atau dengan warga sekitar.

Manfaat lain yang bisa kamu dapatkan selain itu tentu shalatnya orang yang berjamaah akan dilimpahkan pahala yang berlipat. Jadi, usahakan kamu tidak melewatkan kegiatan yang satu ini, ya.

2. Membaca Al-Qur’an

Setelah melaksanakan shalat subuh sebaiknya kamu tidak langsung tidur. Cobalah memanfaatkan waktu tersebut dengan membaca Al-Qur’an. Membaca Al-Qur’an selama bulan Ramadhan dapat memberikan ketenangan pikiran dan meningkatkan spiritualitas. 

Selain itu, membaca Al-Qur’an di pagi hari juga dapat membantu memperkaya pengetahuan tentang Islam. Biasakan kamu membaca dengan terjemahan Al-Quran, agar kamu bisa lebih mengerti arti dari ayat yang kamu sehingga apa yang kamu baca bisa diimplementasi dalam kehidupanmu.

3. Olahraga Ringan

Kegiatan produktif di bulan ramadhan yang bisa kamu lakukan selanjutnya yaitu berolahraga di pagi hari. Kamu bisa melakukan jenis olahraga ringan seperti jalan pagi, yoga atau melakukan peregangan.

Lakukan olahraga tersebut selamat 30 menit agar lebih optimal. Selain membuat harimu lebih produktif, manfaat olahraga saat bulan Ramadhan dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan kebugaran. 

Baca juga: Olahraga, Gaya Hidup Sehat untuk Kesehatan Mental

4. Membuat Rencana Kegiatan

Agar harimu berjalan efektif dan efisien kamu bisa membuat rencana kegiatan harian. Dalam membuatnya, kamu bisa memanfaatkan aplikasi to-do list seperti Docheck agar mempermudah kamu dalam menyusun goals dan task pada hari tersebut. 

Hal yang bisa kamu tulis dalam rencana kegiatan tersebut yaitu bisa mencakup kegiatan kerja, ibadah, ataupun kegiatan lain yang ingin kamu lakukan pada hari tersebut. Membuat rencana kegiatan seperti ini sangat membantu kamu dalam mengatur waktu.

5. Belajar atau Membaca Buku

Saat pagi hari daya konsentrasi kamu lebih maksimal sehingga apa yang kamu pelajari atau baca akan mudah diserap. Oleh karena itu, manfaat pagi harimu dengan membaca buku atau belajar hal baru.

Selain dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan, waktu yang kamu punya pun tidak akan sia-sia. Jadi, pastikan kamu menyempatkan waktu beberapa menit untuk melakukan hal ini, ya.

Tips Produktif di Bulan Ramadhan dan Cara Bangun Pagi Dengan Bugar

Pada saat bulan Ramadhan, orang-orang akan cenderung selalu bangu lebih pagi untuk melaksanakan sahur. Namun, tak jarang juga seseorang merasa kesulitan untuk bangun dan akhirnya memulai hari dengan rasa tidak tulus karena masih ingin melanjutkan tidurnya.

Nah, agar kamu nggak kesulitan untuk bangun pagi atau sahur dan bisa menjalakan kegiatan produktif saat puasa, Mincheck punya tips nih biar kamu punya kualitas tidur yang baik sehingga bisa bangun pagi dengan bugar. Berikut beberapa tips yang bisa kamu coba:

1. Tidur Lebih Awal

Jika ingin bangun pagi terutama untuk sahur sebaiknya kamu mengatur jam tidur. Kamu bisa tidur lebih awal dan sesuaikan dengan kebutuhan tidurmu. Misalnya, kamu memiliki kebutuhan tidur 7 sampai 8 jam, maka kamu lebih baik tidur pada jam 09.00 malam.

2. Mematikan Lampu dan Berhenti Main Gadget

Lampu yang menyala akan menyulitkan kamu untuk bisa tidur cepat. Oleh karena itu, sebaiknya matikan lampu dan jangan lupa matikan atau jauhkan gadget dari jangkauan kamu sehingga tidak ada distraksi yang menyebabkan kamu tetap terjaga.

Selain itu, jika di sekitarmu terdapat benda elektronik seperti televisi maupun radio, saat hendak tidur lebih baik dimatikan saja karena hal tersebut bisa mempengaruhi tidur kamu. Manfaat mematikan dan benda elektronik yaitu organ dan mata dapat dapat berfungsi maksimal sesuai perannya saat kamu tidur sehingga menghasilkan kualitas tidur yang baik.

3. Hindari Begadang dan Batasi Durasi Tidur Siang

Salah satu penyebab sulit tidur di malam hari yaitu karena durasi tidur siang yang terlalu lama. Tidur siang yang direkomendasikan yaitu hanya 20 menit oleh karena itu sebaiknya kamu menghindari tidur siang lebih dari durasi tersebut. 

Untuk menghindari rasa kantuk di siang hari kamu bisa melakukan kegiatan yang tidak terlalu menguras tenaga seperti mengobrol dengan rekan kerja, berjalan kecil, melihat pemandangan sekitar atau mengambil wudhu agar badan tetap segar.

4. Hindari Minuman Berkafein

Sebaiknya kamu menghindari konsumsi minuman berkafein seperti kopi atau teh beberapa jam sebelum tidur karena hal tersebut bisa jadi penyebab kamu kesulitan untuk tidur. Daripada minuman berkafein, kamu cukup minum air putih saja. Selain lebih sehat, air putih juga membantu menghidrasi tubuh saat tidur.

5. Gunakan Alarm

Alarm adalah alat yang efektif untuk membantu kamu untuk bangun pagi. Peletakan alarm  sebaiknya dijauhkan dari tempat tidur, agar kamu tidak langsung mematikannya dan tidur lagi. 

Selain itu, ketika mendengar bunyi alarm sekali dan kamu terbangun sebaiknya paksaan untuk langsung bangun dan melakukan peregangan ringan di tempat tidur agar rasa kantuk kamu bisa berkurang. 

Penutup

Itu dia mengenai tips produktif di bulan ramadhan khususnya saat pagi hari. Mempunyai kegiatan produktif di bulan ramadhan khususnya saat pagi hari sangat penting dilakukan agar dapat memulai hari dengan lebih positif. 

Contoh kegiatan produktif selama bulan ramadhan tersebut seperti melaksanakan shalat subuh berjamaah, membaca kitab suci, olahraga ringan, belajar, dan membuat rencana kegiatan.

Kamu bisa memasukkan list kegiatan tersebut di aplikasi to-do list yang simpel seperti Docheck. Caranya gampang kamu tinggal bikin goals dan rencana kegiatannya terus udah deh tinggal kamu pantau progresnya. Menarik, kan? Yuk download aplikasi to-do list Docheck sekarang di Play Store dan App Store.


Terbaru

Kategori

Scroll to Top