Konsisten adalah suatu sikap yang harus dimiliki oleh manusia agar hidupnya lebih teratur dan disiplin. Memiliki sikap konsisten dalam melakukan hal-hal yang positif akan memudahkan kita untuk mencapai tujuan.
Melatih konsisten melakukan banyak hal memang sulit, tetapi percayalah bahwa konsisten memiliki banyak manfaat.
Berbicara mengenai konsisten mungkin sebagian dari kalian bertanya apa itu konsisten? Konsisten bukanlah hal yang baru didengar, tetapi mungkin pengertian secara garis besarnya belum tentu dipahami oleh banyak orang. Nah, berikut akan dijelaskan pengertian apa itu konsisten!
Apa Itu Konsisten?
Pengertian konsisten menurut KBBI adalah tetap atau tidak berubah-ubah, bisa juga didefinisikan sebagai selaras. Berdasarkan KBBI tersebut, dapat ditafsirkan bahwa konsisten merupakan sikap yang teguh pada suatu rencana, tidak ada yang diubah, dan tetap berjalan lurus sesuai target.
Pengertian lain dari konsisten adalah fokus pada tugas yang sudah ditetapkan. Konsisten bisa juga dikaitkan dengan janji atau komitmen terhadap diri sendiri.
Kita harus bisa menjaga janji tersebut dengan terus melakukan kegiatan berulang sampai menjadi kebiasaan yang tidak terpaksa.
Tujuan dari mempertahankan sikap konsisten bukanlah untuk mendapatkan hasil yang cepat, tetapi untuk mempertahankan atau mengembankan suatu kebiasaan positif.
Konsisten juga membuat kalian lebih bisa menghargai proses dan mendapatkan hasil yang sesuai dengan keinginan.
Manfaat Menerapkan Sikap Konsisten
Ada banyak sekali manfaat dari konsisten. Kalian tidak akan menyesal jika sudah menerapkan sikap konsisten dalam melakukan kehidupan sehari-hari. Berikut ini akan dipaparkan manfaat konsisten agar kalian semakin berkeinginan kuat untuk mencoba konsisten melakukan sesuatu!
1. Mengasah Kemampuan
Manfaat konsisten adalah mengasah kemampuan kalian. Hal ini terjadi karena ketika kalian melakukan kegiatan berulang, maka semakin lama otak kalian terbiasa melakukan hal seperti itu.
Perilaku yang berulang juga secara tidak sengaja membuat kalian terbiasa dan lebih bisa membuat kalian lebih jago dan unggul dalam hal tersebut.
Contoh manfaat konsisten yaitu ketika kalian belajar bahasa Inggris setiap hari, maka kemampuan bahasa Inggris kalian akan semakin tajam.
Tidak perlu belajar lama dan terlalu keras, tidak apa-apa jika sedikit dan sebentar asalkan konsisten untuk terus belajar. Walaupun belajar dengan perlahan, hasil yang baik akan kalian terima.
2. Membuat Lebih Produktif
Ketika melakukan kegiatan dengan dasar konsisten, kalian akan lebih fokus melakukannya dan menyingkirkan berbagai kemungkinan distraksi yang akan mengganggu.
Kalian akan berusaha untuk tidak terdistraksi oleh hal-hal di luar kegiatan yang sudah direncanakan. Hal ini akan membuat kalian lebih produktif dengan hanya fokus kepada tujuan yang sudah dibuat.
Sikap konsisten membuat kalian bisa melakukan banyak kegiatan yang positif dan produktif. Oleh karena itu, sikap konsisten sangat diperlukan dalam kehidupan karena membantu kita untuk meningkatkan kualitas diri yang lebih baik.
Kualitas diri yang baik akan membawa kalian menuju masa depan yang cerah. Keren sekali ya manfaat konsisten ini!
3. Meningkatkan Kedisiplinan
Meningkatkan kedisiplinan adalah salah satu manfaat konsisten yang paling jelas terlihat.
Ketika kalian melakukan kegiatan secara berulang dan sudah menyiapkan niat untuk konsisten, maka kalian akan memiliki self-control yang baik. Kalian akan lebih disiplin ketika melakukan kegiatan yang sudah direncanakan.
Jika kalian merasa bahwa agenda kegiatan kalian berantakan, maka terapkanlah hidup yang konsisten. Konsistensi dengan perilaku kecil akan melatih kalian untuk hidup disiplin dan manajemen waktu yang baik.
Terbukti bahwa konsisten akan membawa kalian mendapatkan manfaat yang berguna bagi kehidupan sehari-hari.
4. Meningkatkan Kepercayaan Diri
Menerapkan sikap konsisten membuat kemampuan kalian terasah seperti yang sudah dijelaskan di poin sebelumnya.
Kemampuan yang diasah semakin tajam ini akan membuat kalian lebih percaya diri. Percaya diri di sini bukan dalam konteks sombong dan merasa lebih unggul, tetapi kalian bisa percaya dan mengapresiasi kemampuan diri sendiri.
Memiliki kemampuan yang baik membuat kalian terhindar dari rendah diri dan tidak percaya pada diri sendiri. Oleh karena itu, konsisten akan melatih kalian untuk lebih baik dalam suatu hal yang akan mengembangkan kemampuan kalian.
Kepercayaan diri yang baik akan membawa kalian untuk menjadi orang yang lebih sukses karena lebih semangat dan tidak merasa rendah diri.
5. Mendapatkan Kesehatan yang Lebih Baik
Konsisten bukan hanya diterapkan pada kegiatan yang bertujuan untuk mengasah hard skill saja, tetapi juga dalam kehidupan sederhana sehari-hari.
Konsisten bisa diterapkan ketika kalian ingin menerapkan hidup sehat, seperti konsisten tidur tepat waktu atau konsisten berolahraga.
Kalian yang konsisten dengan tujuan meningkatkan kualitas hidup sehat akan mendapatkan tubuh yang bugar dan bebas penyakit. Hidup sehat dan teratur membuat kalian tidak mudah lelah dan sakit.
Sesederhana konsisten konsisten tidur tepat waktu membuat tubuh kalian akan semakin sehat dan selalu bugar, lho!
6. Membuat Mood Lebih Baik
Manfaat konsisten yang terakhir yaitu dapat membuat mood kalian lebih baik dan jarang mood swing. Mood yang buruk dipengaruhi oleh banyak hal, seperti kualitas tidur yang kurang baik atau pekerjaan yang menumpuk.
Menerapkan hidup konsisten dalam kegiatan sehari-hari akan membantu kalian terhindari dari mood yang buruk karena kehidupan kalian akan lebih teratur.
Jika kalian konsisten untuk hidup sehat, maka kesehatan mental kalian juga akan terbantu dengan selalu bahagia menjalani kehidupan sehari-hari.
Perilaku konsisten melakukan kegiatan untuk mengasah kemampuan juga akan membantu mood kalian menjadi lebih terkontrol karena manajemen waktu dan agenda yang sudah terstruktur dengan baik.
Cara Melatih Konsisten dalam Kehidupan Sehari-Hari
Setelah tahu manfaat konsisten kalian pasti ingin segera menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, bukan? Nah, agar kalian tidak bingung ketika ingin menerapkan perilaku konsisten, berikut adalah cara melatih perilaku konsisten!
1. Menetapkan Tujuan atau Target
Cara pertama yang dilakukan adalah menetapkan tujuan atau target tertentu. Penetapan tujuan ini akan memudahkan kalian dalam menyusun rencana kegiatan yang akan dilakukan.
Tanpa tujuan atau target kalian justru akan kebingungan dan fokus kalian untuk selalu konsisten akan lebih cepat buyar dan terganggu.
Siapkan tujuan yang kalian tetapkan dan mulailah dari hal-hal kecil, seperti ingin konsisten dalam berolahraga.
Tentukan tujuan dari berolahraga, misalkan ingin menurunkan berat badan. Tujuan yang disertai motivasi akan membuat kalian tetap konsisten menjalankan kegiatan yang sudah direncanakan.
2. Membuat Rencana Setiap Melakukan Kegiatan
Sebelum melakukan kegiatan, buatlah rencana agar lebih terstruktur dan sistematis. Rencana kegiatan akan membantu kalian agar tidak bingung dan selalu fokus terhadap tujuan yang sudah ditetapkan.
Pembuatan rencana juga akan menghindari kalian melakukan kegiatan yang tidak berguna dan tidak berhubungan dengan kegiatan yang dilakukan.
Buatlah sebuah rencana kegiatan yang sederhana terlebih dahulu. Kalian bisa membuatnya secara harian atau jangka waktu tertentu.
Pembuatan rencana kegiatan bisa dibuat menggunakan aplikasi DoCheck yang merupakan aplikasi to do list dengan cara penggunaan yang mudah. DoCheck bisa diunduh secara gratis di smartphone kalian sekarang juga, lho! Yuk download di Appstore dan Playstore!
3. Selalu Sabar
Sudah dijelaskan bahwa konsisten memang sulit dilakukan karena kita harus siap melakukan kegiatan yang sama secara berulang.
Hal ini membuat kalian harus menerapkan sifat sabar yang besar di dalam diri. Sabar dengan motivasi bahwa nanti akan mendapatkan hasil yang baik setelah konsisten melakukan kegiatan yang sudah ditetapkan.
4. Mulai dari Hal yang Kecil
Terapkan sikap konsisten dari hal-hal kecil dalam kehidupan sehari-hari. Mulailah melatih diri dengan kegiatan yang simpel, seperti konsisten rajin minum air putih.
Kalian tidak mengira bahwa hal kecil tersebut akan melatih kita untuk konsisten pada kegiatan yang lebih besar selanjutnya.
5. Siap dengan Kegagalan
Konsisten memang akan membawa kita mencapai tujuan, tetapi bukan berarti tidak menutup kemungkinan untuk gagal.
Persiapkan diri untuk menerima kegagalan atau tantangan yang ada di depan. Terapkan juga sikap yang tidak ingin menyerah ketika kalian berhadapan dengan kegagalan.
Poin penting dari melatih konsisten adalah niat dan tekad yang sudah bulat. Jangan lupa juga untuk membuat rencana yang terstruktur dengan baik agar kalian bisa fokus mencapai tujuan.
Buatlah motivasi untuk diri sendiri agar kalian tidak mudah menyerah dan putus asa ketika ingin memulai kegiatan secara konsisten.
Penutup
Sudah paham mengenai apa itu konsisten dan manfaatnya? Kalian juga sudah mengetahui bagaimana melatih konsisten agar terbiasa melakukannya tanpa ada rasa terpaksa. Latihan kecil membuat kalian terdorong melakukan kegiatan besar yang positif di masa depan.
Sikap konsisten harus dilatih dengan segera, apalagi sata usia kalian masih belia. Terbiasa dengan konsisten sejak dini membuat kalian menjadi lebih unggul dan percaya diri. Kalian juga akan mendapatkan kualitas diri yang baik dan berguna untuk kehidupan di masa depan.