Hobi merupakan sebuah kesenangan yang biasanya dilakukan oleh setiap orang. Melalui hobi, seseorang dapat melakukan hal-hal yang mereka suka tanpa adanya pressure tertentu yang ujung-ujungnya malah membuat mumet. Bahkan ubah hobi jadi bisnis, lho!
Namun dengan kekuatan sosial media saat ini, kamu bisa dengan mudah memamerkan hobimu di sosial media. Kalau kamu dapat mengembangkan hobimu secara konsisten, hobi yang kamu tekuni bisa kamu ubah jadi bisnis! Wih, menarik banget ya?
Melalui hal ini, DoCheck mengadakan webinar secara gratis. For your information, webinar yang dinamakan Be A Pop Star Webinar ini diselenggarakan setiap minggu oleh DoCheck. Sesuai dengan visi dan misinya, DoCheck menyelenggarakan webinar Be A Pop Star Webinar ini untuk membantu anak muda dalam mengembangkan diri mereka, menggali potensi, dan menjadi wadah untuk berbagi goals dengan orang lain. Bahkan, DoCheck memiliki berbagai template goals dari KOL terkenal yang pastinya sangat berguna untuk kamu!
Baca juga: Fitur “Goals” DoCheck Bisa Bantu Wujudkan Resolusimu!
Siapa Eva Alicia?
Eva Alicia merupakan seorang content creator yang sangat passionate di bidang melukis. Ia mengunggah berbagai lukisannya di berbagai sosial media, salah satunya melalui TikTok. Bahkan, ia pernah mendapat rekor MURI dengan karyanya yaitu melukis sebanyak 34 provinsi di kain sepanjang 30 meter. Selain itu, Eva juga merupakan entrepreneur muda. Waw! Luar biasa, ya? Eva sangat menginspirasi generasi muda untuk terus berkarya!
Turn Hobbies to Business ala Eva Alicia
Pada Kamis malam, 15 Juli 2022, DoCheck bersama Eva Alicia berkesempatan untuk berbagi tips mengenai ubah hobi jadi bisnis. Hobi melukis yang ia punya menjadikan ia dikenal publik dan bisa menjadi bisnis. Dalam BAPS kali ini, Eva mengulas berbagai manfaat punya hobi, antara lain:
- Hobi memberimu kesempatan untuk menghadapi challenge dan pengalaman baru
- Hobi sangat baik untuk kesehatan fisik dan mental
- Memaksimalkan potensi yang kamu punya
- Bermanfaat untuk kariermu
Daftar BAPS Bareng Eva Alicia
Selain itu, dilansir dari Hello Sehat, hobi dapat membantumu meredakan stres. Di samping itu, terdapat beberapa manfaat lain seperti berikut.
- Memberikan waktu untuk bersantai
- Menambah kepuasan dan kebebasan
- Mengubah stres jadi positif, bahkan produktif
Baca juga: Produktif dengan Menonton Video 5 YouTube Channel Ini
Kiat Ubah Hobi jadi Bisnis
Berikut ini adalah kiat-kiat dari Eva Alicia dalam mengubah hobi jadi bisnis, antara lain.
Perlakukan Hobi Seperti Bisnis
Cara pertama untuk mengubah hobi menjadi bisnis adalah dengan memperlakukan hobi yang kamu suka sebagai bisnis. Di sini, kamu perlu mencari celah dan titik masalah agar kamu dapat mengembangkan hobimu. Sebagai contoh dari Eva, ia menyukai perhiasan. Namun, lambat laun karena kesukaannya itu ia menjajali berbagai perhiasan dan jadi mengerti seputar perhiasan.
Seperti yang kamu tahu kalau hobi biasanya membuatmu mengeluarkan uang, berbeda dengan bisnis yang membuatmu menghasilkan uang. Nah, berangkat dari hal inilah kamu perlu mengidentifikasi masalah dan menggali lebih lanjut mengenai hobi yang kamu suka. Dengan begitu, hobimu akan berpotensi menghasilkan cuan.
Baca juga: Sederet Hobi yang Menghasilkan Cuan bagi Pelajar
Kembangkan Hobi jadi Inovasi, Kemudian Ubah Hobi jadi Bisnis
Selanjutnya, kamu perlu melakukan step seperti menentukan goals dan melakukan riset mengenai hobi yang kamu suka. Setelah itu, kamu bisa membuat inovasi dengan mengetes idemu, hingga mengembangkan tujuan bisnismu seperti apa.
Next, ini adalah tahap yang krusial yaitu mengubah inovasi tersebut menjadi bisnis. Dalam hal ini, kamu perlu membuat timeline yang tepat hingga mengembangkan bisnismu. Mengembangkan bisnis yang dimaksud adalah dengan memasarkannya hingga dikenal oleh publik.
Manfaat Punya Bisnis Sesuai Hobi
Berikut ini adalah manfaat yang bisa kamu rasakan saat mempunyai bisnis yang sesuai dengan hobi atau interest kamu, antara lain.
- Kamu bebas berkarya sesuai dengan hobimu
- Punya bisnis sesuai hobi memberimu kepuasan dan bangga pada dirimu sendiri
- Kamu yang menentukan rulesmu sendiri
Nah, itulah sedikit bocoran dari MinCheck mengenai Be A Pop Star Webinar bareng Eva Alicia. Buat kamu yang penasaran dan mau info lebih lanjut biar lebih jelas, kamu bisa banget cek to-do list dari Eva Alicia di Aplikasi DoCheck. Dengan to-do list ini, kamu bisa tiru step yang Eva lakukan untuk ubah hobi yang ia punya menjadi sebuah bisnis. Kewreeeen, kan?
Aplikasi DoCheck sendiri bisa kamu download di Play Store dan App Store secara gratis! Kamu gak perlu bayar sepeser pun untuk menikmati berbagai fitur unggulan dari DoCheck. MinCheck ingin mengajak generasi muda, termasuk kamu, untuk terus berkembang menjadi lebih produktif bareng DoCheck. Yuhuuuu. MinCheck tunggu ya goalsmu. Yuk sama-sama makin produktif, aktif, dan inovatif bareng DoCheck!
Baca juga: Be A POP Star Webinar “Crafting Ideas: How To Make a Content (That Sells)”